Senin, 17 Maret 2008

Lutung Kasarung VS Mas Sarung

Lutung Kasarung (artinya Lutung yang Tersesat) adalah cerita pantun yang mengisahkan legenda masyarakat Sunda tentang perjalanan Sanghyang Guruminda dari Kahyangan yang diturunkan ke Buana Panca Tengah (Bumi) dalam wujud seekor lutung (sejenis monyet). Dalam perjalanannya di Bumi, sang lutung bertemu dengan putri Purbasari Ayuwangi yang diusir oleh saudaranya yang pendengki, Purbararang. Lutung Kasarung adalah seekor mahkluk yang buruk rupa. Pada akhirnya ia berubah menjadi pangeran dan mengawini Purbasari, dan mereka memerintah Kerajaan Pasir Batang dan Kerajaan Cupu Mandala Ayu bersama-sama.
Taukan legendanya? Emang dijaman modern ada crita kayak gituh?
Gini critnya...
Seorang pemuda yang biasa-biasa saja, sebut namanyaMas Sarung hidup di kota besar. tiap hari, Mas Sarung ini selalu jalan-jalan pagi mengelilingi komplek kampusnya. Maklum Mas Sarung hanya anak kost yang suka bangun pagi. Suatu pagi, Mas Sarung sedang pulang dari jalan-jalan dan tentunya dia memakai kain sarung. Singkat cerita, Mas Sarung ditkasir oleh satu penduduk desa. Si cewek ini adalah anak kepala desa tempat Mas Sarung Kost. Beberpa tahun kemudian, Mas Sarung menikah dengan anak kepala desa. Lalu jadilah dia pria biasa yang cukup kaya dan masih suka memakai sarung. Padahal dulunya dia hanya penduduk biasa yang nggak mampu beli celana oleh raga untuk jalan-jalan pagi. Sarung ternyata membawa keberuntungan, karena anak kepala desa naksir Mas Sarung dari sarungnya.

Minggu, 16 Maret 2008

Obama Aja Pakai Sarung!


Kenal kan sama yang namanya Obama? Bukan kota keceil dipinggiran Negara jepang lcoh! Disini yang kita bahas adalah Mr Barack Obama, kandidat calon Presiden AS dar Demokrat. Kecilnya, ternyata dia tinggal di Indonesia. Konon waktu kecil dia sering pakai sarung. Nah, pas udah gede muncul lagi sebuah foto Senator Barack Obama yang tengah beredar di internet dan memicu kontroversi. Foto Mr Obama mengenakan sorban itu mengundang sejumlah fitnah yang dikhawatirkan dapat menjatuhkan citra Obama -namanya juga lagi berkampanye- jadi harus jaga image dunk! Seperti dikutip Associated Press (AP), Selasa (26/2/2008), foto tersebut menggambarkan Obama dengan sorban putih di kepala dan balutan sarung putih di tubuhnya. Gambar tersebut diambil ketika Senator Illinois itu tengah berkunjung ke kampung halaman ayahnya di Wajir, Kenya, pada 2006 silam.

Bukan masalah iseng atau apalah namanya, yang jelas, calon presdine ASaja pernah pakai sarung. Jadi percayakan kalau sarung itu dipakai banyak orang? Hari gini nggak punya sarung? Apa Kata Dunia?

Sarung

Sarung merupakan sepotong kain lebar yang dijahit pada kedua ujungnya sehingga berbentuk seperti pipa/tabung. Ini adalah arti dasar dari sarung yang berlaku di Indonesia atau tempat-tempat sekawasan. Dalam pengertian busana internasional, sarung (sarong) berarti sepotong kain lebar yang pemakaiannya dibebatkan pada pinggang untuk menutup bagian bawah tubuh (pinggang ke bawah).
Kain sarung dibuat dari bermacam-macam bahan: katun poliester, atau sutera. Penggunaan sarung sangat luas, untuk santai di rumah hingga pada penggunaan resmi seperti ibadah atau upacara perkawinan. Pada umumnya penggunaan kain sarung pada acara resmi terkait sebagai pelengkap baju daerah tertentu. Motif kain sarung yang umum adalah garis-garis yang saling melintang. Namun demikian, sarung untuk pakaian daerah dapat pula dibuat dari bahan tenun ikat, songket, serta tapis.
Bagi masyarakat Indonesia sarung merupakan jenis busana favorit yang dimiliki oleh hampir seluruh penduduk Indonesia. Sarung adalah bahan santai yang nyaman untuk digunakan segala suasana.
Template by : x-template.blogspot.com